Hal serupa juga disampaikan Camat Welak, Kapolsek Lembor dan Danramil 1612 Lembor. Pada Prinsipnya, ASN, TNI, Polri tetap menjaga netralitas Pilkada yang akan berlangsung 27 November 2024.
Sementara itu, Leonsius Darman selaku Ketua Panwaslucam Welak menyampaikan terima kasih atas partisipasi ASN, TNI, dan Polri pada kegiatan tersebut.
“Saya berharap, Bapak/ibu semua tetap berpegang teguh pada regulasi dalam menghadapi proses Pilkada yang akan datang. Salah satunya terkait poin netralitas,” pinta Leonsius








